tag

Senin, 13 Oktober 2014

PROFIL GURU SOSIOLOGI SMANSA PATOKBEUSI



Jika kita berbicara masalah masalah kehidupan bermasyarakat , maka spontan  rasanya kita ingin berbincang bincang dengan salah satu staff guru SMAN I Patokbeusi yang bergelut dengan ilmu sosial  yang  sering dipanggil "kholis" atau "Pak Kholis" yang artinya bersih  yang nama sebenarnya adalah  Nurkholis,S.Ag. Seorang sarjana Agama Islam yang peduli dengan masalah kehidupan bernegara dan ketatalaksaan negara kita .

Ketergelikan hatinya ini , membuat Dia pernah mengenyam kehidupan perpolitikan negara kita tercinta  dengan impian agar dapat ikut andil membenahI kehidupan bernegara melalui partai PAN beberapa waktu lalu. 

Kini Pak Kholis  sudah meninggalkan hal itu demi konsentrasinya untuk mencerdaskan anak bangsa melalui jalur pendidikan, dengan harapan sama seperti di atas, hanya saja beda lahan tapi tetap bertujuan untuk membuat bangsa dan negara ini maju dan bermartabat  melalui jalur pendidikan.



Tak ada kata keluhan yang keluar dari bibirnya demi mencerdaskan anak didiknya, walaupun ia tahu bahwa ia bukan pegawai negeri tapi soal pengabdiannya rasanya melebihi dari PNS  ,semboyan tak ada perbedaan dalam pengbdian yang ada hanya perbedaan status kepegawaian saja, untuk itu Ia tetap semangat mengabdi demi bangsa dan negara yang Ia cintai. 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar